26 Feb 2014

Contoh Resensi yang Baik



 MODAL BAGUS UNTUK PARA KONSUMEN SEPEDA MOTOR




JUDUL BUKU
PERBENGKELAN SEPEDA MOTOR
PENULIS
MORGAN NAPITUPULU
PENYUNTING AFDI,SUMADJI,DAN DIDI T.CHANDRA
PENERBIT
DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL
TEBAL BUKU
VI + 64 HAL
CETAKAN
 OKTOBER 2006




Sebuah buku ilmu pengetahuan tentang seluruh cara kerja mesin motor
   
    Bagi siapapun yang punya kendaraan bermotor ,mungkin buku ini bagus untuk dijadikan tambahan wawasan .Karena selama ini kebanyakan orang hanya tahu bagaimana cara menggunakan sepeda motor, mengisi bensin ,dan menservice motor saja tanpa mengetahui apa saja yang membuat sepeda motor dapat melaju ,mengerem ,dan mogok .Hal ini sangatlah tidak bagus mengingat rasa ingin tahu konsumen sepeda motor yang relatif rendah mengenai kendaraan yang mereka pakai sehari-hari .
     Nah ,dalam buku ini anda akan mengetahui seluruh sistem kerja mesin sepeda motor .Di sisi lain buku ini juga menyediakan pertanyaan-pertanyaan mengenai materi yang telah diberikan .Hal tersebut dapat mengingatkan kembali apa yang telah anda baca di buku tersebut . Tentunya ,mesin sepeda motor tidak bisa berjalan yanpa mesin sepeda motor .Sebut saja engine yang digunakan pada sepeda motor .Engine secara umum berfungsi sebagai sumber tenaga untuk mengooperasikan kendaraan .Engine yang digunakan pada  sepeda motor adalah engine pembakaran dalam (Internal combustion engine ) dengan bensin sebagai bahan bakar .
     Konstruksi dasar engine sepeda motor ada 2 macam yaitu 2 tak dan 4 tak . Namun jika dibandingkan ,yang lebih baik adalah konstruksi engine 4 tak. Karena selain irit bahan bakar ,sepeda mempunyai engine 4 tak relatif lebih kencang daripada yang memiliki engine 2 tak .
     Buku ini memiliki kelebihan pada materi yang diperjelas dengan adnya gambar ,sehingga pembaca dapat belajar melalui buku ini tanpa bimbingan orang ahli . Contohnya pada saat penjelasan siklus kerja engine ,pembaca mungkin akan mengerti dengan cepat apa yang dimaksudkan pada gambar . Namun buku ini tidak diperlengkap dengan cara pembenahan mesin motor yang mengalami gangguan ,sehingga konteks dalam buku agak tidak sesuai dengan judul buku itu sendiri, meskipun pembaca dapat berimajinasi sendiri terhadap apa yang mungkin dilakukan terhadap kendaraan sepeda motor mereka yang rusak .




0 komentar:

Posting Komentar

Untuk para Commenters diharapkan Komentar dengan kata-kata yang sopan.....

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.
.